Parasit yang sering dijumpai ialah : cacing gelang,cacing cambuk,cacing tambang dan cacing kremi.
Gejala - gejala cacingan antara lain :
1) perut buncit
2) gatal - gatal sekitar anus
3) muntah ada cacing
4) cacing dalam kotoran
5) anemia atau kurang darah
6) penyumbatan usus
Cacing biasanya berkembang lebih cepat pada daerah - daerah dimana kebersihan masih diabaikan.Terutama bila seseorang buang air besar sembarangan tidak pada jamban.Sehingga telur cacing pada kotoran manusia masuk ke dalam mulut orang lain.
MACAM - MACAM JENIS CACING
1) Cacing Gelang ( ascaris lumbricoides )
cacing gelang |
warna : merah muda atau putih
panjang : 20 - 30 cm
hidup di : usus kecilcara penularannya :
a) telur cacing masuk melalui mulut.
b) menetas di usus kecil menjadi larva.
c) larva dibawa oleh aliran darah ke paru - paru melalui hati.
d) bila larva ini sampai ke tenggorokan dan tertelan,mereka masuk ke dalam usus kecil dan menjadi dewasa di sana.
Cacing gelang dapat mengisap 0,14 gr karbohidrat setiap hari.
2) Cacing Cambuk ( tricuris trichiura )
Cacing Cambuk |
warna : merah muda atau abu - abu
panjang : 3 - 5 cm
hidup di : usus besar
cara penularannya :
b) menetas di usus kecil dan tinggal di usus besar
c) telur cacing keluar melalui kotoran dan jika telur ini tertelan,terulanglah siklus ini
3) Cacing Tambang ( ancylostomiasis )
Cacing Tambang |
warna : merah
panjangnya : 8 - 13 mmhidup di : usus kecil
cara penularannya:
a) larva menembus kulit kaki
b) melalui saluran darah larva dibawa ke paru - paru yang menyebabkan batuk
c) larva yang ditelan menjadi dewasa pada usus kecil dimana mereka menancapkan dirinya untuk mengisap darah.
Cacing tambang merupakan infeksi cacing yang paling merugikan kesehatan anak - anak.Infeksi cacing tambang dapat menyebabkan anemia.Cacing tambang dapat menghisap darah 10 - 12 mililiter setiap hari.
4) Cacing Keremi ( enterobius vermicularis )
Cacing Keremi |
warna : putih
panjangnya : 1 cm
hidup di : usus besarcara penularannya:
a) cacing betina bertelur pada malam hari di anus
b) anus menjadi gatal,garukan pada anus membawa telur cacing ini menyebar.Melalui kontak dengan tempat tidur bantal sprei,pakaian,telur cacing kremi dibawa ke tempat lain.
c) jika telur - telur ini termakan,terulanglah siklus ini.
Cacing kremi mudah sekali menular dan jika seorang terkena,seluruh keluarga perlu diobati.Pada saat pengobatan,sprei,sarung bantal dan pakaian yang dipakai perlu dicuci.
Pencegahan :
- cuci tangan dengan sabun.
- gunakan WC jila buang air besar.
- gunakan sandal atau sepatu,hindarkan kaki telanjang.
- jangan makan daging atau ikan mentah atau setengah masak.
- gunakan air yang sudah dimasak untuk minum dan menyikat gigi.
- hindari kebiasaan memasukkan tangan dalam mulut.
Pengobatan 6 bulan sekali sangat dianjurkan apalagi bagi anak - anak atau paling sedikit setahun sekali.Cacing yang hidup dalam tubuh seseorang sangat merugikan karena mereka mengurangi gizi yang dibutuhkan tubuh,daya tahan terhadap penyakit lain berkurang,dan bukan saja cacing menetap diusus,mereka dapat berpindah ke organ lain dalam tubuh.Menjaga kebersihan lingkungan dan perorangan akan banyak artinya dalam mengatasi masalah cacing.
Source : berbagai sumber
0 comments:
:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))
Post a Comment
makasih nih udah berkunjung,ngomen ya,hehehe biar jadi makin deket